Coverpublik.com – Yayi (22) salah satu Mahasiswi UIN Fas Sukarno Bengkulu yang beralamat di jalan Kinibalu 8 No.14 RT 12 Kelurahan Kebun Tebeng. Mahasiswi UIN ini menempati kos-Kosan Radinal, menjadi korban pencurian sepeda motor. Diketahui saat korban dalam kondisi tertidur lelap, sekelompok pencuri melakukan aksinya.
Dirinya baru mengetahui motornya itu sudah hilang ketika ia hendak pergi ke kampus ketika hari menjelang Pagi sekitar pukul 10.00 WIB, ketika mau pergi ke kampus.
“Motor matic Honda Beat warna merah putih dengan nopol BD 3928 NU miliknya terparkir di teras kosan. Saat itu, sekitar pukul 23.00 WIB, dalam keadaan parkir dan sebelumnya korban belum ada firasat apapun ketika Ia hendak keluar,”ternyata pas dilihat motor sudah enggak ada,” jelasnya kepada tim BengkuluToday, Jum’at (18/02/2022).
Dia mengungkapkan selain motor dirinya, ada 2 motor lagi yang terpakir di halaman kosan. Akan tetapi motor honda beat milik Yayi yang menjadi korban pencurian dan sejumlah barang lain seperti STNK juga di motor. STNK tersebut biasanya Ia letakkan di dalam dompet ataupun di kosan.
“Waktu dicek saya kira motor saja, ternyata STNK juga,” tambahnya.
Dan menurut dirinya juga, Keadaan aksi pencurian itu sekitar pukul 02.00 WIB sampai 05.00 WIB. Ketika itu dirinya tidur lelap, namun, sajauh ini belum ada yang melihat pelaku beraksi.
Sebelumnya, di sekitar lingkungan tempat kosan mereka ini, belum ada kejadian sama sekali, dan baru kali ini, terjadi kehilangan seperti ini, itulah sebab korban tidak masukkan motor ke dalam kamar.
Atas kejadian itu, korban pun langsung melaporkan kasus tersebut ke Polsek Ratu Agung kota Bengkulu dan laporan diterima dan menunggu kabar informasi selanjutnya.
“Saya berharap agar pihak kepolisian bisa mengungkap kasus tersebut dan teman-teman saya bisa membantu menemukan motornya,” tutup Yayi.