Kapolsek Tebat Karai Minta Bantuan Ketahanan Pangan Tepat Sasaran

Kapolsek Tebat Karai Polres Kepahiang Polda Bengkulu Iptu Dody Hariyala,S.H saat memberikan kata sambutan menghadiri kegiatan Ketahanan Pangan penyaluran pupuk dan benih padi tahun anggaran 2023 secara simbolis kepada masyarakat Desa Taba Sating Kecamatan Tebat Karai Kabupaten Kepahiang. Senin (04/9/2023). Dok: Restu Edi/Coverpublik.com

Coverpublik.com,Kepahiang – Kapolsek Tebat Karai dan bhabinkamtibmas menghadiri kegiatan Ketahanan Pangan penyaluran pupuk dan benih padi tahun anggaran 2023 secara simbolis kepada masyarakat Desa Taba Sating Kecamatan Tebat Karai Kabupaten Kepahiang. Senin (04/9/2023).

Kapolsek Tebat Karai Polres Kepahiang Polda Bengkulu Iptu Dody Hariyala,S.H, Menyampaikan kata sambutan dalam kesempatan ini kapolsek menyampaikan program ketahanan pangan di Desa Taba Sating.

“emoga bermanfaat bagi masyarakat membantu meningkatkan sumber daya masyarakat agar lebih baik dan berguna bagi semua”, katanya.

Ia menguraikan bahwa pihaknya sangat mendukung program tersebut. Terlebih, menurutnya hal tersebut ketikan bantuan pemerintah tepat sasaran pembagiannya.

“Saya selaku kapolsek tebat karai mendukung atas ada program ketahanan pangan yang merupakan salah satu bantuan kepada masyarakat agar dapat meningkatkan sumber daya di desa taba sating ini”ujar kapolsek

Menyikapi hal ini kepolisian khususnya Polsek Tebat Karai terus memantau dan mengingatkan agar pemerintah desa kedepan agar lebih baik dalam memperhatikan desa agar tidak terjadi kecemburuan sosial di tengah masyarakat.

“Kita selalu memantau agar setiap bantuan di Desa wilayah Hukum Polsek Tebat Karai tepat sasaran”, demikian Kapolsek itu.

Pewarta: Restu Edi

Editor: Man Saheri