Jelang Pemilu 2024, Netralitas ASN Terus Diingatkan

Bawaslu Bengkulu Utara saat silaturahmi dengan di Ruang Kerja Ketua DPRD Bengkulu Utara. Rabu (01/11/2023). Dok: Yulisman

Coverpublik.com,BU – Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang. Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Bengkulu Utara terus mengingatkan Netralitas Apartur Sipil Negara (ASN). Hal tersebut ditegaskan Ketua Bawaslu Bengkulu Utara saat silaturahmi dengan di Ruang Kerja Ketua DPRD Bengkulu Utara. Rabu (01/11/2023).

Ketua Bawaslu Bengkulu Utara Tri Suyanto. SH mengatakan bahwa, silaturahmi Komisioner Bawaslu Kabupaten Bengkulu Utara merupakan sebagai bentuk perkenalan diri komisioner Bawaslu Kabupaten Bengkulu Utara dan persiapan menghadapi Pemilu serentak yang akan dilaksanakan pada tahun 2024

“Netralitas ASN di wilayah Bengkulu Utara sangat di butuhkan untuk menjaga situasi pemilu 2024”, katanya.

Kemudian, Komisioner Bawaslu Bengkulu Utara turut memperkenalkan diri dan menguraikan tugas dari masing- masing divisi di Bawaslu Bengkulu Utara.

Program kerja Bawaslu Bengkulu Utara sebagai pengawas jalannya Pemilu tahun 2024, Pihak Bawaslu Bengkulu Utara berharap koordinasi ini dapat berlanjut.

“Dan berharap dengan koordinasi yang sudah terjalin selama ini dapat berlanjut guna mendukung kegiatan Pemilu di Kabupaten Bengkulu Utara”, ujarnya.

Pewarta: Yulisman

Editor: Man Saheri