Bengkulu,Coverpublik.com – Peristiwa kebakaran kembali terjadi di kota Bengkulu tepat nya di Jalan Al-Munawaroh, RT 18, Kelurahan Dusun Besar, Kecamatan Singgaran Pati, Kota Bengkulu . kebakaran ini, terjadi sekitar pukul 09:00 WIB pagi tadi tanggal 28 Februari 2022.
Kebakaran ini, menghanguskan 1 bedengan milik bapak Bustomi dan ibu Rukmini yang tinggalnya tidak jauh dari lokasi kejadian.
Kalau di hitung Kerugian material yang terbakar diperkirakan lebih dari Rp 100 juta rupiah yakni bedengan sebanyak 5 pintu yang ditempati oleh 5 keluarga dengan jumlah sekitar 13 orang.
Heri Ibzan mengatakan, pada saat kebakaran ini terjadi , ada beberapa penghuni yang di lokasi kebakaran dan ada yang sedang bekerja di pasar panorama sebagai buruh tokoh. Untuk penyebab kebakaran sampai sekarang belum diketahui,”ujar Heri Ibzan ketua RT 18, Minggu (27/2/2022).
Pemadam kebakaran yang diturunkan ada 6 unit mobil . Selain petugas pemadam kebakaran yang berusaha memadamkan api ada juga beberapa warga yang ikut bantu menyiram api dengan alat seadanya. Kurang dari 30 menit api pun dipadamkan.
Linda (44) salah satu penghuni rumah bedengan, mengatakan kalau dirinya sempat tersengat listrik saat mau menyelamatkan barang dan berkas penting yang ada di dalam rumah,”tutur Linda.
Polisi sudah memasang police line yang bertujuan untuk mengamankan rumah bedengan yang terbakar agar tidak ada yang asal masuk kedalam bedengan tersebut.
Untuk sekarang tidak ada korban yang memiliki luka berat ,akan tetapi ada beberapa warga yang memerlukan pertolongan medis dan kini sudah di larikan ke puskesmas terdekat. (