CoverPublik.com – Juara dunia delapan kali, Marc Marquez, berhasil meraih kemenangan ketiganya musim ini setelah menjuarai balapan MotoGP Qatar 2025 yang berlangsung penuh drama di Sirkuit Internasional Losail, Minggu (13/4/2025) malam waktu setempat.
Balapan sepanjang 21 lap tersebut menjadi salah satu seri paling menegangkan sejauh ini. Marquez tampil luar biasa sejak awal, terlibat dalam pertarungan sengit melawan para pembalap Ducati seperti Francesco “Pecco” Bagnaia dan Franco Morbidelli, serta pembalap Tech3 KTM, Maverick Vinales.
Vinales bahkan sempat memimpin jalannya lomba dan terlihat akan meraih podium kedua setelah menunjukkan performa spartan. Namun, kebahagiaan itu sirna setelah ia dinyatakan melanggar regulasi tekanan ban yang ditetapkan oleh penyelenggara. Akibat pelanggaran tersebut, Vinales diganjar penalti waktu sebesar 16 detik, yang menjatuhkan posisinya dari peringkat dua ke posisi ke-14.
Dengan hukuman yang dijatuhkan kepada Vinales, Pecco Bagnaia otomatis naik ke posisi kedua, sementara Franco Morbidelli naik ke peringkat ketiga. Morbidelli, yang tidak sempat merayakan podium di atas panggung, akhirnya merayakan keberhasilannya di garasi tim bersama rekan-rekannya. Trofi podium bahkan diantar langsung oleh Bagnaia sebagai bentuk sportivitas.
Sementara itu, pembalap Honda, Johann Zarco, kembali menunjukkan konsistensinya dengan finis di posisi keempat, sekaligus menjadi pembalap terbaik dari tim pabrikan Jepang pada balapan kali ini. Di posisi kelima ada Fermin Aldeguer, yang tampil solid sepanjang balapan.
Alex Marquez, adik dari sang juara Marc Marquez, harus puas finis di posisi keenam. Ia juga sempat terkena long lap penalty akibat insiden dengan Fabio Di Giannantonio di awal lomba. Diggia, yang awalnya mengincar hasil maksimal, harus turun ke posisi belakang usai tabrakan tersebut dan gagal bersaing di barisan depan.
Balapan ini semakin memperkuat posisi Marc Marquez dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2025. Dari empat seri awal, Marquez telah mengantongi tiga kemenangan, menjadikannya kandidat kuat untuk kembali meraih gelar kesembilannya musim ini.
Pewarta: Syafri Yantoni
Editor : Masya Heri
COPYRIGHT © COVERPUBLIK 2025
Berikut tabel hasil balapan MotoGP Qatar 2025: