Gedung Dakwah Muhammadiyah di Kaur Diresmikan

Pengurus Daerah Muhammadiyah Kaur saat meresmikan Gedung Dakwah Muhammadiyah Kaur bersama Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, tepatnya di Bintuhan. Minggu (08/10/2023). Dok: Restu Edi

Coverpublik.com,Kaur – Pengurus Daerah Muhammadiyah Kaur meresmikan Gedung Dakwah Muhammadiyah Kaur tepatnya di Bintuhan. Minggu (08/10/2023). Gedung Dakwah tersebut diresmikan langsung oleh Gubernur Bengkulu H. Rohidin Mersyah.

Gedung Dakwah Muhammadiyah tersebut mulai dibangun sejak tahun 2018 yang lalu. Kemudian, pada tahun 2019 Gedung Dakwah tersebut disuport melalui anggaran APBD Provinsi Bengkulu.

Gubernur Bengkulu H. Rohidin Mersyah mengatakan, pembangunan gedung yang terletak di Bintuhan Kabupaten Kaur ini. Sebelumnya ditandai dengan peletakan batu pertama pada tahun 2018 yang lalu.

“Alhamdulillah, setelah melewati waktu cukup panjang akhirnya Gedung Dakwah ini kita resmikan”, katanya.

Kemudian, dengan diresmikannya Gedung Dakwah tersebut, para Pengurus Daerah Muhammadiyah lebih solid menjalankan tugas dan peran-peran pemberdayaan segala sektor, oleh berbagai pihak yang kompeten.

“Semoga bermanfaat. Saya pesankan selalu berkontribusi untuk daerah kaur serta utamakan kolaborasi kepada pemerintah”, singkatnya.

Diketahui, peresmian Gedung Dakwah tersebut dihadiri Ketua TP PKK Provinsi Bengkulu Derta Rohidin, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Bengkulu, Fajrul Hamidy, Bupati Kaur, H. Lismidianto, SH, MH, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten  Kaur, Ir. Herwan, M.Si, Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Kaur, Muflihah Fithriani, S.Ag., M.Pd.I, Ketua MUI Kabupaten Kaur, Ketua NU Kabupaten Kaur, Ketua FKUB Kabupaten Kaur, Perwakilan Polres Kaur, Perwakilan Kemenag Kaur.

Pewarta: Restu Edi

Editor: Man Saheri