
Coverpublik.com,Lebong – Musim kemarau ini rentan terjadi kebakaran lahan karena kekeringa. Kali ini kebakaran lahan hutan milik Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) di Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu. Tepatnya di Desa Suka Sari Jalan trans Mangkuraja Kecamatan Lebong Selatan. Jum’at siang (06/10/2023). Sekira pukul 13.00 Wib.
Kapolsek Lebong Selatan Iptu Kuat Santoso setelah menerima informasi tersebut langsung menuju ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) bersama Personel Polsek Lebong Selatan untuk memastikan peristiwa tersebut.
“Lahan yang terbakar merupakan hutan KSDA, luasnyar lebih kurang 2500 meter. Api diduga berasal dari Puntung Rokok yang dibuang warga mengingat lokasi kebakaran berbatasan langsung dengan jalan raya”, katanya dilokasi.
Kemudian, pihaknya langsung menghubungi Pemadam kebakaran dan bersama sama menuju lokasi langsung melakukan pemadaman dibantu dengan warga sekitar.
“Alhamdulillah api berhasil kita jinakkan selang beberapa waktu bersama damkar dan masyarakat setempat”, pungkasnya.
Kemudian, ia mengimbau kepada masyarakat membuang api rokok sembaran. Apalagi dilahan yang kering. Mengingatkan saat masih keadaan kemarau.
“Sekali lagi kamu himbau kepada masyarakat tidak membuang puntung rokok di lahan yang kering”, imbuhnya.
Pewarta: Syafri Yanto
Editor: Man Saheri