Jelang Tahapan Pemilu 2024, KPU Benteng Coffee morning dengan Forkopimda

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkulu Tengah menggelar Coffee morning dengan Forkopimda serta perancangan pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WABM). di Kantor KPU Kabupaten Bengkulu Tengah itu sendiri. Selasa (29/08/2023). Dok: Yulisman/Coverpublik.com

Coverpublik.com,Benteng – Menjelang pelaksanaan tahapan Pemilu 2024. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkulu Tengah menggelar Coffee morning dengan Forkopimda serta perancangan pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WABM). di Kantor KPU Kabupaten Bengkulu Tengah itu sendiri. Selasa (29/08/2023).

Hadir Coffe Morning itu, Pj Bupati Bengkulu Tengah Dr Heriyandi Roni, M.Si, Kapolres Bengkulu Tengah AKBP Dedy Wahyudi, S.Sos.,S.I.K.,M.H.,M.I.K, Kajari Bengkulu Tengah Dr Firman Halawa, S.H.,M.H, Ketua KPU Bengkulu Tengah Meiky Helmansyah S.Pd, Komisioner KPU Bengkulu Tengah Nora Agustin S.E., M.M, Komisioner  KPU Bengkulu Tengah *Sukardi S.Sos M.M, Komisioner KPU Bengkulu Tengah Riyanto S.E, Komisioner KPU Bengkulu Tengah Alexander S.T,

Tampak hadir juga, Asisten I Pemda Bengkulu Tengah Nurul Iwan Seriawan S.Sos., M.Si,  Asisten II Pemda Bengkulu Tengah Eka Nurmaeni SE., M.Pd,  Katim Bais Provinsi Bengkulu Mayor Candra, Kabag Ops Polres Bengkulu Tengah AKP Perdhana Mahardhika S.I.K., MH, Kasat Reskrim Polres Bengkulu Tengah AKP Wahyu Wijayanta S.Ikom, Kasat Intelkam Polres Bengkulu Tengah IPTU Joni Karter SH, Binda Korwil Bengkulu Tengah Dani Wiguna, Kaban Kesbangpol Bengkulu Tengah Meizuar SH.

Ketua KPU Kabupaten Bengkulu Tengah Meiky Helmansyah, S.Pd, mengatakan, bahwa saat ini pihaknya telah melaksanakan beberapa tahapan sejak Tahun 2022 sampai saat ini dan telah memasuki tahapan Penetan Daftar Calon Sementara (DCS) Bacaleg DPRD Kabupaten Bengkulu Tengah pada Pemilu Tahun 2024.

“Tahapan selanjutnya akan memasuki tahapan masa kampanye Pemilu pada tanggal 28 November 2023 s/d 10 Februari 2024 dan Puncaknya tahapan Pemilu dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024 yaitu Pemungutan suara dan rekapitulasi penghitungan suara”, katanya saat diwawancarai awak media setelah Coffe Morning itu berlangsung.

Kemudian, KPU Kabupaten Bengkulu Tengah berharap dapat bersinegritas dengan baik dengan unsur Forkopimda Bengkulu Tengah agar dapat mensukseskan Pemilu Tahun 2024

“Pada Tahun 2024 KPU Kabupaten Bengkulu Tengah juga akan melaksanakan penyelenggaraan Pilkada (Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati)”, ungkapnya.

Sementara, Pj Bupati Bengkulu Tengah Dr Heriyandi Roni, M.Si, mengatakan, Pemda Bengkulu Tengah siap bersinegritas dengan KPU Kabupaten Bengkulu Tengah dan stakeholder lainnya untuk dapat mensukseskan Pemilu Tahun 2024 mengingat ini adalah agenda besar masyarakat Indonesia terkhsusus Kabupaten Bengkulu Tengah dalam memilih pemimpin-pemimpin untuk kemajuan daerah

“pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah mempunyai peran sangat penting dan sentral serta tugas kita membantu KPU Bengkulu Tengah dalam kesuksesan tahapan demi tahapan pada Pemilu Tahun 2024”, demikian Heriyandi Roni.

Pewarta: Yulisman

Editor: Man Saheri