
KPU Kaur Titipkan Logistik Pemilu 2024 di Gudang Tiga Dapil
Coverpublik.com,Kaur – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kuar menitipkan Logistik Pemelihan Umum (Pemilu) 2024 ini di Gudang yang tersebut Daerah Pemilihan (Dapil) masing – masing di Gudang Logistik I KPUD Kaur Desa Sinar Pagi Kecamatan Kaur. Rabu (01/11/2023).
Sekretaris KPUD Kaur, Rusdan Tafsiri mengatakan bahwa Logistik Pemilu 2024 diproduksi oleh PT. Asada Mitra Packindo yang telah diserahkan dan jumlah kebutuhan Bilik Suara dengan total 1.736 Bilik Suara sesuai kebutuhan.
“Ya, kita sudah terima Logistik Pemilu 2024 di Kaur”, katanya.
Ia menjelaskan bahwa, Gudang Logistik KPUD Kaur tersebar di tiga daerah pemilihan (Dapil). Yaitu, Gudang Logistik I (Dapil I) di Jl. Syaukani Saleh, Desa Sinar Pagi Kecamatan Kaur Selatan Samping Rumah Makan Taliwang, Gudang Logistik II (Dapil II) di Jl. Lintas Sumatera, Desa Selasih Kecamatan Kaur Selatan Depan Bank BPD Cabang dan Gudang Logistik III (Dapil III) di Jl. Lintas Sumatera Desa Sinar Pagi Kecamatan Kaur Selatan Depan Taman Bhineka
“Logistik Pemilu 2024 berupa Bilik Suara yang telah diserahkan terimakan ke pihak KPUD Kaur sejumlah 1736 sesuai dengan kebutuhan KPUD Kaur. Logistik Pemilu 2024 tersebut langsung dibagi dan di distribusikan untuk 3 Gudang (3 Dapil)”, jelasnya.
Kemudian, Gudang logistik KPUD Kaur dilakukan pengamanan Terbuka dan Tertutup oleh Personil Polres Kaur sebagai antisipasi Keamanan pada Logistik Pemilu tahun 2024 KPUD Kaur.
“Rencananya bilik Suara akan dirakit oleh pihak KPUD Kaur pada tanggal 05 November 2023. Untuk Tinta, Segel dan Logistik Pemilu lainnya sampai saat ini belum ada konfirmasi dari KPU Provinsi Bengkulu”, pungkasnya.
Diketahui, Logistik Pemilu 2024 tersebut langsung dibagi dan di distribusikan untuk 3 Gudang (3 Dapil) dengan rincian.
1). Gudang Logistik I : 632 Bilik Suara
2). Gudang Logistik II : 416 Bilik Suara
3). Gudang Logistik III : 688 Bilik Suara
Total : 1.736 bilik suara
Pewarta: Yulisman
Editor: Man Saheri