Pemkab BU Siapkan CJH Hadapi Ibadah Haji dengan Pemeriksaan Fisik

Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara melalui Dinas Kesehatan dan Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara menyelenggarakan kegiatan “Pengukuran Kebugaran Jasmani Jamaah Haji Kabupaten Bengkulu Utara Tahun 1446 H/2025 M” pada Senin (14/4/2025).

Bengkulu Utara, CoverPublik.com – Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara melalui Dinas Kesehatan dan Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara menyelenggarakan kegiatan “Pengukuran Kebugaran Jasmani Jamaah Haji Kabupaten Bengkulu Utara Tahun 1446 H/2025 M” pada Senin (14/4/2025).

Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Wakil Bupati Bengkulu Utara, H. Sumarno, S.Pd., di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara.

Sebanyak 190 Calon Jamaah Haji (CJH) mengikuti rangkaian pemeriksaan kesehatan dan pembinaan kebugaran dalam kegiatan ini. Pemeriksaan tersebut bertujuan memastikan kesiapan fisik para calon jamaah haji sebelum berangkat ke Tanah Suci. Mengingat ibadah haji adalah ibadah fisik yang memerlukan stamina prima, kesiapan jasmani menjadi prioritas utama bagi para calon jamaah.

Wakil Bupati H. Sumarno menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, terutama Dinas Kesehatan dan Kementerian Agama. Ia juga mengingatkan para calon jamaah agar menjaga kesehatan sejak dini serta mengikuti seluruh tahapan pemeriksaan dan pembinaan dengan serius.

“Pemeriksaan kebugaran ini penting agar para calon jamaah dapat mengetahui kondisi fisik mereka. Harapan kita bersama, seluruh jamaah asal Bengkulu Utara dapat menjalankan ibadah haji dengan lancar dan kembali ke tanah air dalam keadaan sehat,” ungkap Sumarno dalam sambutannya.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkulu Utara, Ns. Anik Khasyanti, S.Kep., MH., menjelaskan bahwa kegiatan ini akan menjadi dasar bagi penyusunan program latihan fisik yang akan dilakukan secara bertahap hingga hari keberangkatan.

“Pengukuran kebugaran jasmani ini menjadi data awal penting bagi tenaga kesehatan dalam menyusun pola latihan terprogram. Dengan kondisi tubuh yang bugar, para jamaah diharapkan dapat menjalankan seluruh rangkaian ibadah haji secara optimal,” ujar Anik.

Selain pengukuran kebugaran, kegiatan ini juga mencakup edukasi kesehatan dan simulasi aktivitas fisik yang akan dihadapi selama di Arab Saudi. Pemerintah daerah berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesiapan fisik dan mental calon jamaah haji demi pelaksanaan ibadah yang aman, sehat, dan mabrur.

Pewarta: Joni/Restu
Editor : Masya Heri
COPYRIGHT © COVERPUBLIK 2025