Coverpublik.com,Bengkulu – Kapolda Bengkulu Irjen Pol Drs Armed Wijaya, M.H., menerima audiensi dengan PT. PLN (Persero UP 3 Bengkulu) diruang tamu Kapolda Bengkulu. Rabu Hari ini (13/09/23)
Hadir dalam audiensi tersebut Karo Rena Polda Bengkulu Kombes Pol Widayanto, S.Ik., Wadir PAM obvit Polda Bengkulu AKBP Yayat Ruhiyat, S.Ik., Kayanma Polda Bengkulu AKBP Afrizal, S.Sos., Kabag Pal AKBP Arif, manager PT PLN UP 3 Bengkulu Muhammad Syafdinur, Asisten manager PT PLN bagian Transaksi energi Reza Oktadinata, Asisten manajer bagian jaringan Heru fajar, asisten manager keuangan dan umum Panji alam, serta manager ULP teluk segara Al Amin putra Pratama.
Dalam sambutannya Kapolda Bengkulu menyambut baik kedatangan pihak PT PLN Persero UPT 3 Bengkulu dan diharapkan dengan adanya silahturahmi ini pihak kepolisian dan PLN akan terus bersinergi.
“Sehingga akan tercipta situasi Kamtibmas yang semakin kondusif di provinsi Bengkulu terutama terkait masalah jaringan listrik”, katanya.
Menanggapi penyampaian Kapolda Bengkulu, manager PT PLN menyatakan pihaknya akan siap untuk berkoordinasi dan bersinergi dengan pihak kepolisian khususnya Polda Bengkulu.
“Kami siap bersinergi dengan Polda Bengkulu serta kami terus melakukan koordinasi terkait kelistrikan di Provinsi Bengkulu”, sampainya.
Disampaikan juga oleh Manager PT PLN jika ada kendala dilapangan terkait jaringan Listrik bisa disampaikan langsung.
“Apapun kendala dilapangan nanti kami selalu koordinasi”, demikian Manager PT PLN.
Usai audiensi, Kapolda Bengkulu dan manager PT PLN Persero UPT 3 Bengkulu saling bertukar cindera mata.
Pewarta: Syafri Yanto
Editor: Man Saheri