Tim Pokja Lebong Cek Gudang Logistik Pemilu 2024

Tim Pokja Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lebong melakukan pengecekan gudang logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang di Gudang Logistik Pemilu berlamat di Kelurahan Amen Kecamatan Amen Kabupaten Lebong. Rabu (25/10/2023). Dok: Yulisman

Coverpublik.com,Lebong – Tim Pokja Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lebong melakukan pengecekan gudang logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang di Gudang Logistik Pemilu berlamat di Kelurahan Amen Kecamatan  Amen Kabupaten Lebong. Rabu (25/10/2023).

Ketua KPU Lebong, Yoki Setiawan membenarkan hal tersebut bahwa Tim Pokja telah melakukan pengecekan gudang logistik Pemilu 2024 mendatang.

“Logistik itu berupa surat suara dan alat Pemilu lainnya. Percetakannya di Kabupaten Tangerang Provinsi Banten”, katanya.

Ia mengkui bahwa saat ini Logistik tersebut sedang menuju ke Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu.

“Ya, sedang dalam perjalanan”, singkatnya.

Kemudian, setelah logistik itu tiba di Lebong nantiny. Pihaknya langsung membagikan ke berbagai desa TPS Pemilu 2024.

“Tungga aja dulu ya mekanisme selanjutnya”, pungkasnya.

Pewarta: Yulisman

Editor: Man Saheri