TMMD ke-123 Berakhir, Harapan Baru untuk Desa Tengah Padang

Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 0407/Kota Bengkulu resmi ditutup dalam upacara yang berlangsung di lapangan Desa Tengah Padang, Jumat (21/3/2025) Foto: Yulisman/coverpublik

Bengkulu Tengah, CoverPublik.com  – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 0407/Kota Bengkulu resmi ditutup dalam upacara yang berlangsung di lapangan Desa Tengah Padang, Kabupaten Bengkulu Tengah. Upacara penutupan ini dipimpin langsung oleh Komandan Korem 041/Gamas, Brigjen TNI Rachmad Zulkarnaen, pada Jumat (21/03/2025).

Hadir mewakili Bupati, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Nurul Iwan Setiawan, S.Sos., M.Si., Ketua DPRD Bengkulu Tengah Fepi Suheri, S.IP., Dandim 0407/Kota Bengkulu, unsur Forkopimda, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Eka Nurmeini, S.E., M.Pd., Kepala OPD terkait, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta undangan lainnya.

Suasana saat Upacara

Dalam sambutannya, Brigjen TNI Rachmad Zulkarnaen mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pelaksanaan TMMD ke-123. Ia menegaskan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan infrastruktur dan penguatan kemanunggalan antara TNI dan rakyat.

“Kegiatan ini bukan hanya sekadar membangun fisik, tetapi juga membangun semangat kebersamaan dan gotong royong di masyarakat. Kami berharap hasil dari TMMD ini dapat memberikan manfaat yang nyata dan berkelanjutan bagi warga Desa Tengah Padang,” ujar Brigjen TNI Rachmad Zulkarnaen.

Program TMMD ke-123 di Desa Tengah Padang mencakup berbagai kegiatan, seperti pembangunan jalan desa, renovasi rumah tidak layak huni, perbaikan sarana air bersih, serta penyuluhan tentang kesehatan dan ketahanan pangan. Masyarakat setempat menyambut baik program ini, karena memberikan perubahan positif bagi desa mereka.

Ketua DPRD Bengkulu Tengah, Fepi Suheri, S.IP., dalam kesempatan yang sama, menyampaikan apresiasi terhadap sinergi antara TNI dan masyarakat. Ia berharap program TMMD terus dilaksanakan di daerah lain yang membutuhkan pembangunan serupa.

Foto bersama

Di akhir upacara, secara simbolis Brigjen TNI Rachmad Zulkarnaen menyerahkan hasil program TMMD kepada pemerintah daerah dan masyarakat Desa Tengah Padang. Kegiatan ditutup dengan doa bersama sebagai ungkapan syukur atas keberhasilan program ini.

Dengan berakhirnya TMMD ke-123, diharapkan Desa Tengah Padang dapat terus berkembang dan meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya. Sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat menjadi kunci dalam membangun desa yang lebih maju dan mandiri.

Pewarta: Yulisman
Editor : Masya Heri
COPYRIGHT © COVERPUBLIK 2025