Turnamen Bola Voli Kapolres Cup Benteng 2024 Ditutup

CoverPublik.com  – Kapolres Bengkulu Tengah, Dedi Wahyudi, S.Sos., S.I.K., M.H., M.I.K., secara resmi menutup turnamen bola voli Kapolres Cup 2024 yang berlangsung di lapangan olahraga multifungsi Wicaksana Laghawa Polres Bengkulu Tengah, pada Sabtu  (21/12/2024).

Turnamen ini menjadi ajang bergengsi yang berhasil menarik perhatian masyarakat lokal.

Dalam acara penutupan tersebut, hadir sejumlah tokoh penting, termasuk staf ahli bidang pemerintahan, hukum, dan politik yang mewakili Pj Bupati Bengkulu Tengah, Ir. Wijaya Atmaja, M.Si. Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh perwakilan Kejari Bengkulu Tengah, Danramil Taba Penanjung, dan Kasatpol Bengkulu Tengah, Drs. Supawan.

Dari kalangan pemerintah daerah, hadir Kepala Dinas Pariwisata Bengkulu Tengah, Edward Noprin, S.Sos., serta perwakilan Dinas Pemuda dan Olahraga Bengkulu Tengah.

Tidak ketinggalan, sejumlah pengurus PBVSI Provinsi dan Kabupaten Bengkulu Tengah, serta Pimpinan Bank Bengkulu Cabang Karang Tinggi, Dedy Pranata, S.P., turut memeriahkan acara.

Turnamen yang berlangsung selama beberapa minggu ini menampilkan persaingan yang ketat dari berbagai tim voli di wilayah Bengkulu Tengah.

Kapolres Dedi Wahyudi dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang mendalam atas antusiasme dan semangat sportivitas para peserta.

“Turnamen ini bukan hanya sekadar kompetisi olahraga, tetapi juga menjadi ajang mempererat silaturahmi antara masyarakat dan institusi kepolisian,” ujar Dedi Wahyudi.

Beliau juga berharap agar kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin yang terus mendukung pengembangan olahraga di Bengkulu Tengah.

Tidak hanya memberikan hiburan bagi masyarakat, turnamen ini juga diharapkan melahirkan atlet-atlet berbakat yang mampu berprestasi di tingkat regional maupun nasional.

Penutupan ditandai dengan penyerahan piala dan penghargaan kepada tim-tim pemenang.

Suasana semakin meriah dengan dukungan dari para penonton yang turut memberikan apresiasi kepada para peserta.

Para undangan juga menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya turnamen yang berjalan lancar dan sukses.

Kapolres Cup 2024 ini menjadi bukti nyata bagaimana olahraga dapat menjadi wadah pemersatu yang positif.

Melalui sinergi antara berbagai pihak, diharapkan agenda seperti ini terus memberikan dampak positif bagi masyarakat Bengkulu Tengah. (Ads)